Contoh Sekat Pembatas Untuk Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS Tahun 2020
Tuesday, September 1, 2020
Add Comment
Asslamulaiakum, salam untuk semua. Pada kesempatan ini admin akan membahas sekat pembatas untuk LPJ BOS terbaru tahun 2020. Silahkan simak ya bapak ibu.
Sekilas Pengertian BOS (Bantuan Operasional Sekolah
BOS (Bantuan Operasional Sekolah) adalah Program Pemerintah Pusat untuk penyediaan pendanaan biaya operasional bagi Sekolah yang bersumber dari dana alokasi khusus non fisik. Dana BOS Reguler yang diterima oleh Sekolah digunakan untuk membiayai operasional penyelenggaraan pendidikan di Sekolah.
Wajib di pahami mengenai besaran dana BOS Reguler yang di salurkan oleh pemerintah pusat
Satuan biaya sebagaimana dimaksud pada ayat (1) sebagai berikut:
- Rp900.000,00 (sembilan ratus ribu rupiah) per 1 (satu) orang Peserta Didik SD setiap 1 (satu) tahun;
- Rp1.100.000,00 (satu juta seratus ribu rupiah) per 1 (satu) orang Peserta Didik SMP setiap 1 (satu) tahun;
- Rp1.500.000,00 (satu juta lima ratus ribu rupiah) per 1 (satu) orang Peserta Didik SMA setiap 1 (satu) tahun;
- Rp1.600.000,00 (satu juta enam ratus ribu rupiah) per 1 (satu) orang Peserta Didik SMK setiap 1 (satu) tahun; dan
- Rp2.000.000,00(dua juta rupiah) per 1 (satu) orang Peserta Didik SDLB, SMPLB, SMALB, dan SLB setiap 1 (satu) tahun.
Sesuai dengan JUKNIS BOS yang diatur dalam Permendikbud RI No 8 Tahun 2020 bahwa dana BOS disalurkan kedalam 3 tahap pencairan yaitu Tahap 1 (Triwulan 1 periode Bulan Januari, Februari dan Maret), Tahap 2 (Triwulan 2 Periode April, Mei, Juni dan Triwulan 3 Periode Juli, Agustus), Tahap 3 (Triwulan 3 Periode Bulan September dan Triwulan 4 Periode bulan Oktober, Nopember dan Desember).
Setiap sekolah baik negri ataupun sekolah swasta yang menerima dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) wajib membuat Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) sesuai dengan JUKNIS BOS yang diatur dalam Permendikbud RI No 8 Tahun 2020. LPJ BOS di buat oleh bendahara sekolah yang ditunjuk oleh kepala sekolah secara resmi dan tercatat dalam SK Tim Manajemen BOS.
Selanjutnya mari kita bahas tentang Sekat Pembatas Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS
Dalam pembuatan LPJ BOS tentunya bapak ibu merasa kebingungan mengenai hal apa saja yang harus ada dalam LPJ, Baik di bawah ini merupakan point point yang harus di lampirkan atau ada dalam LPJ BOS Reguler Tahun 2020:
- Cover LPJ BOS
- Format SK Tim Manajemen BOS. (Contoh File Terlampir)
- Format Bukti Mutasi Rekening (Rekening Koran).
- Format Berita Acara Penggunaan Dana BOS. (Contoh File Terlampir)
- Format Laporan Realisasi Dana Bantuan Operasional Sekolah Satuan Pendidikan Dasar Negeri (Realisasi Mendagri)
- Format Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM)
- Format Rekapitulasi Realisasi Penggunaan Dana BOS (K7a)
- Formulir Format BOS K-1 Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Sekolah (RAPBS) -Format Terlampir
- Formulir Format BOS K-2 Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) -Format Terlampir
- Formulir Format BOS K-3 Buku Kas Umum -Format Terlampir
- Formulir Format BOS K-4 Buku Pembantu Kas -Format Terlampir
- Formulir Format BOS K-5 Buku Pembantu Bank -Format Terlampir
- Formulir Format BOS K-6 Buku Pembantu Pajak -Format Terlampir
- Format Register Penutupan Kas -Format Terlampir
- Format Berita Acara Penutupan Kas -Format Terlampir
- Format Stok Okname Persediaan Barang Habis Pakai (BHP) dan Alat Tulis Kantor (ATK) -Format Terlampir
- Formulir Format BOS- 09 Rekapitulasi Pembelian Barang Inventaris Sekolah -Format Terlampir
- Bukti Pengeluaran Yang Sah.
Catatan penting!! untuk point point kelengkapan BOS diatas sudah di sediakan contoh file nya. silahkan klik linknya untuk mengunjungi file dari kelengkapan LPJ BOS
Point di atas ini bisa di jadikan sekat pembatas LPJ BOS untuk memudahkan Tim Audit dalam memeriksa Laporan kita. Sekat pembatas ini harap di cetak dengan kertas berbeda ya bapak ibu, mau warna pink, kuning atau biru sesuaikan saja dengan jenjang sekolahnya masing- masing.
Silahkan yang membutuhkan file Sekat Pembatas LPJ BOS dapat di unduh pada link di bawah ini secara gratis:
Contoh Sekat Pembatas Untuk Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS Tahun 2020
Pembahasan mengenai Contoh Sekat Pembatas Untuk Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS Tahun 2020 di cukupkan sekian. Semoga file dan informasi yang saya berikan mengneai sekat pembatas LPJ ini bermanfaat untuk pembuatan Laporan Pertanggung Jawaban BOS di sekolahnya masing- masing.
Admin Rekomendasikan artikel penting mengenai Bantuan Operasional Sekolah (BOS):
0 Response to "Contoh Sekat Pembatas Untuk Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS Tahun 2020"
Post a Comment