Contoh Format BOS K3 (Buku Kas Umum) BKU Untuk Kelengkapan LPJ

Format Laporan untuk Dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) diantaranya Format BOS K1, K2, K3, K4, K5, dan K6. Pda kesempatan ini saya akan membahas pada format BOS k3 yaitu tentang Buku Kas Umum atau lebih populer di sebut BKU.
LPJ BOS Tahun 2020
Gambar: Contoh Format BOS K3 Untuk Kelengkapan LPJ

Format BOS K3 (Buku Kas Umum) Terbaru

Dalam pembuatan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) BOS, format BOS K3 ini sangat penting karena bapak ibu bendahara akan menginput anggaran pemasukan dan pengeluaran terhadap Kas dengan rincian atau uraian pembelanjaan yang sesuai dengan Juknis BOS.

Penting! Pengisian Format BOS K3 Buku Kas Umum (BKU)

Sebelum pada teknik pengisian format BOS K3 atau Buku Kas Umum (BKU) harus memahami point point berikut:
  1. SALDO AWAL KAS BANK
  2. SALDO AWAL KAS TUNAI
  3. Diterima Alokasi Dana BOS
  4. Diambil Per Kas Bank Dana BOS
  5. Diambil Per Kas Tunai Dana BOS
  6. Bunga Bank
  7. Biaya ADM Bank
  8. Pajak Bank
Point di atas di isi sesuai dengan rekening koran.

Sturktur Format BOS K3 atau Buku Kas Umum

Dibawah ini merupakan struktur format yang ada dalam BOS K3 atau Buku Kas Umum (BKU) adalah sebagai berikut:
  • No
  • Tanggal
  • Kode Rekening
  • No Bukti
  • Uraian
  • Penerimaan
  • Pengeluaran
  • Saldo
Dalam pengisian uraian format BOS K3 atau Buku Kas Umum (BKU) ini harus sesuai dengan 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP)  yang selanjutnya harus di pisahkan dalam belanja pegawai, belanja barang dan jasa dan belanja modal.

PROGRAM SEKOLAH

  • Pengembangan Kompetensi Lulusan
  • Pengembangan Standar Isi
  • Pengembangan Standar Proses
  • Pengembangan Pendidik dan Tenaga Kependidikan
  • Pengembangan Sarana dan Prasarana Sekolah
  • Pengembangan Standar Pengelolaan
  • Pengembangan Standar Pembiayaan
  • Pengembangan dan Implementasi Sistem Penilaian

Disini admin akan memberi contoh uraian BKU yang sudah terisi dalam dalam LPJ Pada tahap 2 triwulan 2 tahun 2020. Uraian format BOS K3 Buku Kas Umum ini sudah masuk anggaran covid. Silahkan download pada tautan link di bawah ini:
File dalam format Microsoft Exel

Contoh Format BOS K3 Buku Kas Umum Untuk Kelengkapan LPJ

Hanya Untuk Referensi Saja
Contoh uraian Buku Kas Umum (BKU):
Transfort KS dan Bendahara untuk Pencairan Dana BOS Tahap 2 Tahun 2020
Honor guru sukwan bulan April Tahun 2020
Honor guru sukwan bulan Mei Tahun 2020
Langganan daya dan jasa listrik bulan April Tahun 2020
Langganan daya dan jasa listrik bulan Mei Tahun 2020
Langganan Telkom Speedy bulan April tahun 2020
Langganan Telkom Speedy bulan Mei tahun 2020
Pembelian ATK dan BHP Bulan April Tahun 2020
Pembelian ATK dan BHP Bulan Mei Tahun 2020
Dipungut Pajak PPN untuk Pembelian ATK dan BHP Bulan Mei Tahun 2020
Pembelian bahan material untuk perbaikan sanitasi/ wc sekolah
Pengelolaan Barang Inventaris/ Aset Bulan April Tahun 2020
Pengelolaan Barang Inventaris/ Aset Bulan Mei Tahun 2020
Upah Kerja Harian Lepas Penyemprotan Disinfektan Virus Covid 19 Bulan April Tahun 2020 ( 1 orang x 8 kali x 100.000)
Upah Kerja Harian Lepas Penyemprotan Disinfektan Virus Covid 19 Bulan Mei Tahun 2020 ( 1 orang x 8 kali x 100.000)
Foto Copy Tugas Mandiri Siswa untuik belajar di rumah secara LURING bulan April tahun 2020 (160 siswa x 15 lembar x 200)
Foto Copy Tugas Mandiri Siswa untuik belajar di rumah secara LURING bulan Mei tahun 2020 (160 siswa x 15 lembar x 200)
Upah Kerja pemeliharaan kebersihan WC Guru dan Siswa Bulan April Tahun 2020
Upah Kerja pemeliharaan kebersihan WC Guru dan Siswa Bulan Mei Tahun 2020
Pembelian bahan material perbaikan mebeuler
Pembelian Ember Cuci Tangan (6 buah x 50.000)
Pembelian masker siswa bulan mei tahun 2020 (170 siswa x 5.000)
Upah kerja pemeliharaan kebersihan taman dan halaman sekolah Bulan April Tahun 2020
Upah kerja pemeliharaan kebersihan taman dan halaman sekolah Bulan Mei Tahun 2020
Pembelian alat-alat instalasi listrik sekolah
Upah kerja harian lepas perbaikan wc/ sanitasi sekolah (2 orang x 3 hari x 100.000)
Pembelian mebeuler meja dan kursi siswa (5 set x 300.000)
Dipungut pajak PPN untuk Pembelian mebeuler meja dan kursi siswa (5 set x 300.000)
Pembelian obat-obatan UKS
Dipungut pajak PPN untuk Pembelian obat-obatan UKS
Pembelian thermometer gun (4 buah x 300.000)
Dipungut pajak PPN untuk Pembelian thermometer gun (4 buah x 300.000)
Upah kerja harian lepas perbaikan mebeuler (2 orang x 2 hari x 100.000)
Transfort piket satgas siaga covid 19 SDN 3 Cijambe Bulan April Tahun 2020 (2 orang x 8 kali x 50.000)
Transfort piket satgas siaga covid 19 SDN 3 Cijambe Bulan Mei Tahun 2020 (2 orang x 8 kali x 50.000)
Disetor Pajak PPN untuk Pembelian ATK dan BHP Bulan Mei Tahun 2020
Disetor pajak PPN untuk Pembelian mebeuler meja dan kursi siswa (5 set x 300.000)
Disetor pajak PPN untuk Pembelian obat-obatan UKS
Disetor pajak PPN untuk Pembelian thermometer gun (4 buah x 300.000)

Demikian artikel tentang Contoh Format BOS K3 Buku Kas Umum Untuk Kelengkapan LPJ ini di buat, semoga bermanfaat. Terima kasih.

0 Response to "Contoh Format BOS K3 (Buku Kas Umum) BKU Untuk Kelengkapan LPJ"

Post a Comment

Silahkan Bapak Ibu Memberi Komentar Yang Positif Terhadap Postingan atau Artikel Yang Admin Buat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel