Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar

Contoh Dokumen kurikulum terpadu untuk sekolah dasar ini merupakan gagasan pokok yang akan saya bahas pada kesempatan ini. Sebelum pada materi, saya akan meluruskan dulu tentang kesalah pahaman bapak ibu dengan kurikulum. Menurut survei dilapangan, saya sering mendengar bapak ibu menyebut kurikulum 2013 dan KTSP, maksud dari hal tersebut bahwa kurikulum 2006 disebut KTSP dan Kurikulum 2013 di sebut kurikulum 2013. Sedikit meluruskan untuk kesalah pahaman di atas bahwa KTSP merupakan kependekan dari kurikulum tingkat satuan pendidikan yang didalamnya terdapat kurikulum 2013 dan juga kurikulum 2006 atau kurikulum sebelumnya, mudah-mudahan dengan penjelasan ini bapak ibu sudah mengerti. Selanjutnya simak pembehasan terperinci mengenai contoh dokumen kurikulum terpadu untuk sekolah dasar:
Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar

Pengertian Kurikulum Terpadu
Kurikulum Terpadu adalah sebuah perangkat rencana atau pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan penyelenggaraan untuk mencapai tujuan pendidikan. Kurikulum dapat menjadi wahana untuk melestarikan nilai- nilai luhur bangsa sekaligus mengembangkan bakat, potensi dan minat peserta didik semaksimal mungkin untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dimasa sekarang dan dimasa yang akan datang menjadi bangsa yang mandiri, maju, adil, dan makmur seperti yang di cita-citakan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional. Berhasil atau tercapainya tujuan pendidikan di atur dengan perumusan dokumen kurikulum yang di bentuk suatu tim pengembang kurikulum sebagai penggerak atau pelaksana kegiatan perencanaan yang pada 8 standar pendidikan yaitu:
  1. standar isi, 
  2. standar proses, 
  3. standar kelulusan, 
  4. standar pendidik dan tenaga kependidikan, 
  5. standar sarana prasarana, 
  6. standar pengelolaan, 
  7. standar pembiayaan dan 
  8. standar penilaian.
Tujuan Perumusan Kurikulum Terpadu
Dibawah ini merupakan tujuan perumusan kurikulum secara umum yaitu:
  1. menyediakan dokumen yang memuat tujuan, strategi pencapaian tujuan, pengaturan waktu, pedoman umum, dan evaluasi penyelenggaraan kurikulum 2013;
  2. Menyediakan acuan bagi warga sekolah dalam mengembangkan program pelaksanaan kurikulum 2013 agar dapat mencapai tujuan secara efektif dan berkelanjutan;
  3. Meningkatkan sistem penjaminan pelaksanaan kurikulum dengan menyediakan rumusan latar belakang, konsep, model implementasi, dan perangkat evaluasi program; 
  4. Menyediakan instrumen untuk mengukur ketercapaian program;
  5. Memberikan informasi kepada masyarakat, terutama orang tua siswa, untuk lebih memahami dan memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan kurikulum 2013 pada tingkat satuan pendidikan secara terarah agar lebih berhasil guna; dan
  6. Menyediakan acuan bagi para evaluator program pelaksanaan kurikulum 2013 dalam mengukur efektivitas program pelaksanaan kurikulum pada tingkat satuan pendidikan.
Dari tujuan perumusan diatas dapat disimpulkan bahwa dengan adanya dokumen kurikulum yang di susun adalah menciptakan transfaransi antara pihak sekolah dan masyarakat, sekolah memiliki tujuan yang terarah, keberhasilan pendidikan disekolah akan berhasil karena didukung oleh semua pihak yang terkait.

Dalam penyusunan dokumen kurikulum terpadu sekolah harus mempersiapkan dulu hal-hal dibawah ini:
  1. Visi Sekolah (Moto Sekolah untuk mencapai keberhasilan pendidikan: moto harus dituangkan dalam bahasa yang baku, singkat, padat, jelas dan terarah)
  2. Misi Sekolah (Misi sekolah berisi tentang uraian atau penjabaran dari visi sekolah)
  3. Tujuan Sekolah (Mencakup tujuan umum dan khusus)
    • Tujuan Umum
    • Tujuan Khusus:
      1. Mewujudkan mutu lulusan
      2. Merumuskan struktur kurikulum
      3. Penyelenggaraan pelayanan belajar
      4. Penilaian
Struktur Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Terpadu
Struktur Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Terpadu yaitu Kurikulum 2013 dan kurikulum 2006 adalah sebagai berikut:
  • Struktur kurikulum 2013 Sekolah Dasar (SD) untuk kelas 1,2,4,5:
Berikut saya bagikan tentang Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar yang didalamnya terdapat kurikulum 2013 dan kurikulum 2006 disediakan dalam format microsoft word supaya bapak ibu mudah dalam proses pengeditan data.

  •  Struktur kurikulum 2006 untuk kelas 3 dan keelas 6:

Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar
  • Pengaturan Beban Mengajar
  • Muatan Kurikulum
  • Kalender Pendidikan
  • Sistem Evaluasi Penilaian
    • Lembar Evaluasi Keterlaksanaan diantaranya adalah Analisis Konteks, Pengelolaan Pengembangan Diri, Pengelolaan Pemetaan Beban Belajar, Pemetaan Target Mutu Lulusan penuhi SKL, Perumusan Rencana Pembelajaran, Peningkatan Kompetensi Pendidik sesuai dengan kebutuhan pelaksanaan kurikulum.
 Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar

    • Lembar Evaluasi Keberhasilan
Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar
Contoh dokumen kurikulum terpadu untuk sekolah dasar (SD) bisa bapak ibu download filenya pada link dibawah ini:
Dokumen Kuriukulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Terpadu

Dokumen KTSP Terpadu (Download File)

Dokumen Kuriukulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Kurikulum 2013
Dokumen KTSP Kurikulum 2013 (Download File)

Lembar Pengesahan
Lembar Pengesahan (Download File)

SK Tim Pengembang Kurikulum
SK Tim Pengembang Kurikulum (Download File)

Notulen Rapat (Untuk Notulen Rapat Jangan Lupa Edit Materi Rapat nya)
Notulen Rapat (Download File)

Daftar Hadir Rapat
Daftar Hadir Rapat (Download File)

Demikian artikel Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar ini saya buat semoga bermanfaat. Terima kasih jangan lupa share dan komentar pada kolom yang sudah saya sediakan dibawah ini dan hasil komentar bapak ibu akan saya jadikan sumber perbaikan artikel atau blog ini. Saya ingin berusaha memberikan kenyamanan dan informasi terbaik kepada bapak ibu.

0 Response to "Contoh Dokumen Kurikulum Terpadu Untuk Sekolah Dasar"

Post a Comment

Silahkan Bapak Ibu Memberi Komentar Yang Positif Terhadap Postingan atau Artikel Yang Admin Buat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel